Makanan yang mampu mempertajam penglihatan - Navigasi News
Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Makanan yang mampu mempertajam penglihatan

Memiliki penglihatan tajam tentunya menjadi berkah tersendiri. Sebenarnya banyak tips-tips sederhana yang dapat dijalankan untuk memelihara kesehatan mata. Selain itu ada berbagai makanan sehat yang menunjang penglihatan, seperti yang akan dibahas berikut ini:


1. Tomat. Kandungan vitamin A yang terdapat pada buah berwarna merah ini dapat menjaga kesehatan mata. Konsumsi buah tomat secara teratur untuk mendapatkan manfaat pada mata dan selain itu tubuh akan memiliki sistem ketahanan yang lebih baik.

2. Alpukat. Banyak yang enggak konsumsi alpukat karena kandungan lemaknya. Padahal alpukat memiliki kandungan lemak tak jenuh yang sangat dibutuhkan oleh tubuh. Selain itu, kandungan lutein yang terdapat pada buah alpukat juga bermanfaat untuk mata.

3. Wortel. Telah sejak lama wortel dipercaya bermanfaat untuk penglihatan yang lebih tajam.

4. Stroberi. Buah berukuran kecil dan berwarna merah ini memiliki kandungan vitamin C yang tinggi. Vitamin ini diperlukan untuk menjaga kesehatan mata.

5. Pepaya. Buah yang mudah dijumpai di Indonesia ini mengandung lutein dan zeaxanthin. Kedua unsur ini dipercaya dapat menurunkan resiko terkena degenerasi makula, penyakit mata.

Posting Komentar untuk "Makanan yang mampu mempertajam penglihatan"