Kakam Lembasung, Bagikan THR dan Sembako
Gerbang Indonesia88-Way Kanan, Kepala Kampung Lembasung, Kecamatan Blambangan Umpu, Way Kanan, M.Helmi Ibrahim memberikan bantuan THR dan sembako kepada warganya, bertempat di rumahnya, Sabtu (30/04/2022).
Pembagian THR dan sembako ini, merupakan agenda tetap dari keluarga M. Helmi Ibrahim, yang bertujuan untuk berbagi dengan masyarakat, dilaksanakan sebelum dirinya menjabat sebagi kepala kampung.
Hai ini diutarakan oleh Kepala Kampung M. Helmi Ibrahim, disela - sela kesibukannya, saat membagikan THR dan sembako.
M.Helmi Ibrahim yang ditemani istri dan sanak saudara berharap dalam acara pembagian sembako dan THR menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah ini, sekiranya bisa bermanfaat dan membantu kebutuhan pokok masyarakat khususnya di Kampung Lembasung.
"Acara ini Alhamdulillah setiap tahun kami adakan, selain menjadi ajang silahturahmi bagi saya sebagai Kepala Kampung Lembasung kepada masyarakat,ini juga sebagai bentuk rasa syukur kami sekeluarga, semoga tuhan yang maha kuasa selalu melindungi dan memberikan keselamatan bagi kita semua," kata Helmi.
Masih kata Helmi atas nama pribadi, sekeluarga besar dan Kepala Kampung, mengucapakan Minal aidzin wal Faidzin mohon maaf lahir dan batin, bila ada salah kata atau perbuatan mohon sekiranya dapat dimaafkan.
Masyarakat sangat berterima kasih atas acara yang dilakukan oleh Kepala Kampung Lembasung karena selain menambah silahturahmi antar warga dan Kepala Kampung, acara ini juga bisa sekiranya untuk membantu mengurangi kebutuhan pokok masyarakat Lembasung.(apriyadi)
Posting Komentar untuk "Kakam Lembasung, Bagikan THR dan Sembako"