Bisnis Daur Ulang Plastik
Bisnis Daur
Ulang Plastik
Di
tengah gundukan sampah disekitar rumah, sangat tidak menyangka kalau sampah plastik
bisa menghasilkan omset hingga Rp100 juta rupiah dan menjadi sebuah peluang
bisnis yang menjanjikan. Salah satunya Hengky Adi Wibowo yang profile-nya
sampai dimuat di berita nasional.
Ide
mengolah sampah plastik ini sebenarnya dimulai dari temannya yang akhirnya
menginspirasinya untuk meggeluti bidang yang sama. Jadi plastik-plastik yang
dikumpulkan oleh pengepul dari para pemulung ini nanti akan dijemur dan
digiling.
Hasilnya
nanti dijual lagi ke pabrik khusus pengelola plastik dengan harga Rp. 5-10 ribu
per kg untuk diolah menjadi biji plastik. Lantas bagaimana bisnis daur ulang
sampah plastik ini dimulai?
Pengertian Daur Ulang
Daur
ulang adalah proses untuk menjadikan suatu bahan bekas menjadi bahan baru
dengan tujuan mencegah adanya sampah yang sebenarnya dapat menjadi sesuatu yang
berguna, mengurangi penggunaan bahan baku yang baru, mengurangi penggunaan
energi, mengurangi polusi, kerusakan lahan, dan emisi gas rumah kaca jika
dibandingkan dengan proses pembuatan barang baru. Daur ulang adalah salah satu
strategi pengelolaan sampah padat yang terdiri atas kegiatan pemilahan,
pengumpulan, pemprosesan, pendistribusian dan pembuatan produk/material bekas
pakai, dan komponen utama dalam manajemen sampah modern dan bagian ketiga dalam
proses hierarki sampah 4R (Reduce, Reuse, Recycle, and Replace).
Material
yang bisa didaur ulang terdiri dari sampah kaca, plastik, kertas, logam,
tekstil, dan barang elektronik. Meskipun mirip, proses pembuatan kompos yang
umumnya menggunakan sampah biomassa yang bisa didegradasi oleh alam, tidak
dikategorikan sebagai proses daur ulang. Daur ulang lebih difokuskan kepada
sampah yang tidak bisa didegradasi oleh alam secara alami demi pengurangan
kerusakan lahan. Secara garis besar, daur ulang adalah proses pengumpulan
sampah, penyortiran, pembersihan, dan pemprosesan material baru untuk proses
produksi.
Jenis Plastik
Jenis Plastik
Ternyata
tidak semua jenis plastik lho bisa didaur ulang. Ada beberapa jenis plastik
yang bisa didaur ulang dan dibuat menjadi sesuatu yang baru dan bermanfaat.
Berikut ini adalah beberapa jenis plastik yang bisa didaur ulang:
1. Polietilena Tereftalat (Plastik PET)
Sebagian
besar botol plastik terbuat dari plastik jenis PET. Plastik ini terbuat dari
minyak mentah dan umumnya berwarna jernih atau tembus pandang. Produk yang
paling banyak menggunakan plastik PET adalah air mineral, air minum kemasan,
jus buah dan sebagainya.
Botol
ini hanya sekali pakai saja. Untuk mengenali plastik jenis PET, cukup lihat
kode 1 di bawah botol. Jadi jangan heran kalau banyak sekali pemulung dan
tukang rombeng yang suka membeli atau mencari jenis botol plastik tersebut,
karena memang laku dan bernilai uang.
2. High Density Polyethylene (Plastik
HDPE)
Jenis
plastik High Density Polyethylene (HDPE) kerap digunakan di botol oli dan
deterjen. selain itu, produk makanan kemasan juga kerap memakai plastik ini
karena teksturnya lebih keras dan kuat.
Galon,
tas kresek dan dot susu juga menggunakan jenis plastik ini karena sifatnya
tahan suhu tinggi. Cirinya gampang dikenali. Biasanya tidak berbintik, tidak
bau dan tidak jebol.
3. Polyvinyl Chloride (Plastik PVC)
Jenis
plastik ini terbilang stabil dan tahan cuaca, elektrik dan bahan kimia. Ini
yang paling susah didaur ulang. Biasanya digunakan untuk konstruksi bangunan
dan pipa air.
4. Low Density Polyethylene (Plastik
LDPE)
Jenis
plastik ini biasa dipakai untuk tempat makanan dan teksturnya lembek. Kode ini
masih bisa didaur ulang akan tetapi tidak bisa dihancurkan.
5. Polypropylene (Plastik PP)
Jenis
PP sangat kuat dan tahan terhadap kimia dan titik lelehnya tinggi. Biasanya
jenis ini dipakai untuk botol bayi, makanan, botol minum dan lainnya. Plastik
ini kalau didaur ulang nanti jadi casing baterai, sikat, sapu dst.
6. Polystyrene (Plastik PS)
Umumnya
digunakan sebagai bahan utama styrofoam, tempat minum sekali pakai, karton
tempat telor, tempat CD dsb.
Other
Jenis
ini tidak masuk dari enam golongan di atas, dan terbuat dari lebih dari satu
jenis resin.
Berapa Harga Alat Penggiling Plastik?
Harga
mesin pencacah plastik ini bervariasi. Untuk mesin yang mampu menggiling 1 ton
sampah per hari harganya dimulai dari Rp16 juta.
Harga
ini pun masih belum termasuk motor penggerak dan biaya pengiriman. Kalau mau
yang bagus lagi, mesin pencacah listrik bisa sampai Rp50 juta rupiah.
Pengolahan Plastik Sebelum Dijual
Nah
bila sudah mengetahui jenis plasiknya, kemudian pisahkan plastik di atas dan
cuci sampai bersih. Setelah itu jemur plastiknya sampai kering sebelum
dimasukkan mesin penggiling.
Bila
plastik sudah dihancurkan, selanjutnya adalah memasukkan hasil gilingan ke
dalam karung kemudian dijual ke pabrik pengolahan plastik.
Apa yang Perlu Disiapkan untuk Sukses di
Bisnis Daur Ulang Plastik?
Bisnis
daur ulang limbah plastik terbilang gampang dan mudah diterapkan. Bahkan
kemungkinan besar life span-nya panjang dan minim resiko kecuali mesin-nya yang
rusak. Asalkan pengolahannya rapi dan bersih, tentunya mitra pengelola sampah
plastik mau membeli harga yang lebih bagus.
Jika
Anda tertarik melakukan bisnis daur ulang sampah plastik, coba terapkan tips
berikut ini:
- Ø Siapkan lahan
yang luas untuk tempat penyimpanan limbah plastik bekas dan juga biji plastik.
Tempat ini juga akan dijadikan sebagai tempat penyortiran jenis plastik dengan
jenis pengolahan yang berbeda
- Ø Anda harus
menyiapkan modal yang cukup besar untuk membeli plastik bekas yang bisa di daur
ulang dari para pemulung
- Ø Menyiapkan
karyawan yang bertugas untuk menyortir dan membersihkan limbah plastik bekas
- Ø Siapkan
timbangan dan penggiling plastik yang nantinya diolah jadi biji platsik
- Ø Mengajukan
kerjasama dengan pihak pembeli biji plastik, misalnya perusahaan pembuat plastic
Contoh Daur Ulang Sampah / Limbah
Plastik
Cara
daur ulang sampah plastik di atas mengharuskan Anda untuk membeli mesin-mesin
yang diperlukan, dan jika dilihat, caranya memang sedikit ribet ya. Nah, kalau
Anda tidak ingin melakukan hal yang seperti itu dalam pendaur ulangan ini, Anda
bisa merubah sampah plastik tersebut langsung menjadi benda-benda lain yang
sangat berguna, contohnya:
1.
Tempat
pensil dari botol plastik
2.
Book
organizer dari jerigen plastik bekas
3.
Celengan
dari botol plastik bekas
4.
Pot
untuk menanam tanaman dari botol plastik yang berukuran besar
5.
Dompet
kecil biasanya dibuat dari 2 buah bagian bawah botol plastik yang disatukan
dengan resleting
6.
Tempat
lilin dari botol plastik
7.
Wadah
aksesoris dari botol plastik
8.
Tirai
dari botol plastik atau bekas gelas minuman plastik
9.
Peredam
suara
10.
Tempat
makan hewan peliharaan
11.
Kanopi
tempat parkir kendaraan
12.
Lampion
13.
Tas
dari plastik kemasan
PENUTUP
Bisnis
daur ulang sampah plastik telah menyentuh banyak kalangan, jadi kuat-kuat
mental saja kalau bertemu pengepul yang karakternya atos. Selain itu, siapkan
modal dan cari informasi berapa kira-kira pemulung dan pengepul menjual sampah
plastik per kg-nya. Semoga sukses!
Posting Komentar untuk "Bisnis Daur Ulang Plastik"